Imam Besar Masjid Istiqlal terima hibah alat Fitnes Gym Center dari Kasad Andika Perkasa
Istiqlal Gym Center yang di resmikan oleh Imam Besar merupakan salah satu perwujudan Misi Masjid Istiqlal dalam mewujudkan masyarakat bugar dan sehat sehingga punya daya imbang antara rohani dan jasmani.
Jakarta- Imam Besar Masjid Istiqlal Prof.
Dr. KH Nasaruddin Umar, MA menerima bantuan dari TNI AD berupa alat fitness
dari Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa, Senin,
7/1/2021
Penyerahan bantuan alat tersebut didahului dengan penandatangan
Berita Acara dan dan sekaligus peresmian ?Istiqlal Gym Center? oleh Imam Besar
Dijelaskan oleh Kasad, bahwa hibah alat kebugaran merupakan bentuk
kerjasama TNI AD dengan Badan Pengelola Masjid Istiqlal ? Kerjasama yang
dilakukan kedua belah pihak merupakan bukan yang pertama kalinya, kerjasama
seperti ini sebenarnya bukan yang pertama kali? , terang Kasad.
Kasad juga menambahkan Masjid Istiqlal menerima sebanyak 7 jenis
alat olahraga/Kebugaran. Diantaranya; Treadmeall, Impulse Shoulder Press,
Impulse Pulldown, Impulse Multi Adjustable, Spinning Bike Insight, Insight Dual
Adjustable Pulley, Bench, Multi Bench ( Mini Hammer ) dan Meja Tenis.
Tags :